Partner Lapang Dada
Kebayang nggak sih nemu
orang yang bisa dijadiin partner cari duit, partner ngelakuin hobi, partner
bikin nyata semua yang rasanya cuma mimpi, partner tidur, partner jagain anak,
partner ngadepin segala macem hal dalam hidup?
Bisa jadi,
partner bukanlah orang yang serupa dengan kamu, tapi bersamanya 1-mu jadi 2, 3, 4 dan seterusnya;
partner bukanlah orang yang serupa dengan kamu, tapi bersamanya 1-mu jadi 2, 3, 4 dan seterusnya;
partner adalah orang yang berpikir dengan cara berbeda, tapi
dengannya selalu ada titik temu;
partner akan sering ngelakuin hal diluar orbital
normalmu, tapi selalu berhasil bikin mata berbinar dan mulut berucap ‘lagi!’;
partner adalah orang yang selalu malas jalan di depan dan ngomel-ngomel jalan
di belakang, tapi dia bersedia menyesuaikan langkah supaya tetap berjalan di
samping kamu;
dan bisa jadi, partner adalah orang yang nggak bakal segan memulai perang badai denganmu, tapi setelahnya kabut akan hilang dan membuat jalan ke tujuan
lebih benderang.
Juga, partner bisa jadi adalah orang yang akan selalu sulit kamu kendalikan.
Karena selayaknya, bersamanya kamu sinergi, bukan
menguasai.
Lepaskanlah,
maka
esok lusa, jika dia adalah cinta sejatimu, dia pasti akan kembali dengan cara
mengagumkan.
Ada saja takdir hebat yang tercipta untuk kita.
Jika
dia tidak kembali, maka sederhana jadinya, itu bukan cinta sejatimu.
Tere Liye
Lepaslah dengan lapang dada; lapang dadalah melepas.
Bahagialah sampai suatu hari jawaban datang; dan
seterusnya.
Kadang, satu-satunya cara memastikan adalah menunggu
sampai waktunya datang.
No comments:
Post a Comment
Hello there, question/comment/suggestion/feedback are welcomed. Please feel free to get in touch with me through my instagram/twitter/email account ;)